Monday, December 3, 2007

SOAP

Simple Object Access Protocol (SOAP) adalah protokol komunikasi yang sering digunakan dalam Web Services, yang menjembatani pertukaran data antara sejumlah aplikasi web yang dibangun dengan sistem dan platform yang berbeda.

Untuk dapat menjembatani berbagai platform, SOAP menggunakan XML yang merupakan bahasa markup multiplatform untuk merepresentasikan data kedalam bentuk yang dapat diterima dan dikenali oleh banyak sistem. XML sendiri merupakan satu bentuk representasi data berbasis text yang dapat didistribusikan lintas platform.

SOAP memuat spesifikasi yang mendefinisikan format-format XML dari data yang dikomunikasikan antar platform yang akan saling bertukar data/informasi, disamping itu SOAP juga memungkinkan untuk pemanggilan remote procedure call (RPC) dan menerima nilai return dari hasil eksekusi RPC, yang kesemuanya dikomunikasikan antara client dan server dalam format XML.

Dalam penggunaan dan implementasi SOAP, tidak dibutuhkan protokol tambahan, cukup dengan memanfaatkan protokol HTTP dengan tambahan kapabilitas XML pada layer application (browser). Dengan demikian, aplikasi web maupun web services yang dikembangkan dengan menggunakan SOAP, dapat diimplementasikan dengan mudah tanpa harus melakukan banyak perubahan sistem, dan hanya tergantung pada kapabilitas browser.Pada RIA, peranan SOAP sangat penting mengingat user atau pengguna aplikasi dalam jaringan atau aplikasi internet bisa sangat beragam dan bekerja di atas platform yang sangat beragam pula, yang belum tentu sama dengan platform dimana server-side scripting dari aplikasi bekerja.

No comments: